UPGRADING DAN LDKO BEM FKIP UAD PERIODE 2023/2024

Pada Sabtu, 18 Mei 2024 dan Ahad, 19 Mei 2024 telah dilaksanakan kegiatan Upgrading dan Latihan Dasar Kepemimpinan Organisasi (LDKO) oleh BEM FKIP UAD periode 2023/2024. Upgrading dan LDKO merupakan kegiatan  yang dilaksanakan oleh semua anggota internal BEM FKIP UAD, yang membekali setiap anggota BEM FKIP untuk berorganisasi.  Dalam pelaksanaannya membahas tentang peningkatan efisiensi anggota internal BEM FKIP serta mengembangkan keterampilan berupa pemecahan masalah, komunikasi, kepemimpinan dan kerja sama tim.

Kegiatan berlangsung secara luring di Auditorium D Kampus III lantai 3 Universitas Ahmad Dahlan dan Sriharjo. Kegiatan ini dipandu oleh Master of Ceremony (MC) yaitu saudari Lolatya, yang merupakan mahasiswa program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD). Dengan pembacaan kalam Ilahi oleh saudara Aufa Bahauddin Zahid, menambahkan suasana yang khidmat pada acara tersebut.

Selanjutnya, peserta dan tamu undangan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, diikuti dengan lagu Sang Surya dan Mars UAD, yang dipimpin oleh saudari Yunita Kartini. Acara berlanjut dengan sambutan-sambutan. Sambutan pertama disampaikan oleh saudara Ali Johan selaku Gubernur BEM FKIP UAD periode 2023/2024. Beliau menyampaikan pentingnya kegiatan ini untuk meningkatkan kompetensi dan keterampilan kepemimpinan para pengurus BEM. Sambutan kedua disampaikan oleh saudari Tutik Malikhah, Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) FKIP UAD periode 2023/2024, yang menekankan pentingnya sinergi antara BEM dan DPM dalam menjalankan program-program fakultas.

Dihadiri oleh empat orang tamu undangan yang berpartisipasi secara offline, menambah semarak kegiatan ini. Rangkaian acara Upgrading dimulai dengan sesi materi pertama yang dibawakan oleh saudara Tito Sumario, yang merupakan delegasi dari Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) JPMIPA. Setelah sesi pertama, acara dilanjutkan dengan waktu untuk istirahat, sholat, dan makan (ISHOMA).

Kemudian, sesi kedua diisi oleh saudara Rendi Herinarso, yang menjabat sebagai Presiden Mahasiswa UAD. Beliau memberikan materi yang inspiratif dan memotivasi para peserta untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam organisasi.

Kegiatan di hari pertama ditutup oleh MC dengan rapi dan tepat waktu. Setelah penutupan untuk materi pertama dan kedua di Auditorium D kampus III UAD, kegiatan berlanjut di tempat yang berbeda, di Sriharjo, dengan sesi materi ketiga yang disampaikan langsunug oleh Gubernur BEM FKIP UAD periode 2023/2024, saudara Ali Johan. Setelah sesi ketiga selesai, acara dilanjutkan dengan Forum Group Discussion (FGD) yang dipandu oleh panitia acara. Tujuannya untuk mendiskusikan berbagai isu dan strategi yang relevan dengan kegiatan organisasi.

Pada malam tersebut, suasana keakraban semakin terjalin dengan diadakannya acara bakar-bakar dan makan malam bersama. Setelah itu, peserta bersama-sama menonton film di pendopo yang sudah disiapkan, menutup malam dengan kebersamaan dan keceriaan.

Pada 19 Mei 2024, kegiatan dimulai dengan senam bersama di pagi hari untuk menyegarkan tubuh dan pikiran, kemudian sarapan bersama. Kegiatan pagi dilanjutkan dengan beberapa permainan yang menyenangkan dan melibatkan semua peserta, seperti permainan lempar sendal, mencari bola, dan kereta-keretaan dengan cara meletuskan balon yang dibawa oleh orang paling belakang. Permainan ini tidak hanya bertujuan untuk hiburan, tetapi juga untuk meningkatkan kerja sama dan kekompakan antar peserta.

Dengan berakhirnya rangkaian kegiatan pada hari kedua, acara Upgrading dan LDKO BEM FKIP UAD periode 2023/2024 resmi ditutup. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan kapasitas kepemimpinan, kerja sama, dan semangat organisasi bagi seluruh pengurus BEM FKIP UAD.

 

DEPARTEMEN PERSONALIA

____________________________
Official BEM FKIP UAD 23/24

Instagram : bem_fkip_uad
Yt : bem fkip uad
Web : bem.fkip.uad.ac.id
Twitter: bem_fkip_uad
Tiktok : bemfkipuad

#BEMFKIPUAD
#FKIPJAYA
#FKIPBERCAHAYA
#INTEGRITAS_KOLABORATIF

PELANTIKAN DAN RAPAT KERJA BEM FKIP UAD 2023/2024

Badan Eksekutif Mahasiswa FKIP UAD mengadakan kegiatan Pelantikan Kepengurusan pada hari Minggu, 10 Maret 2024 dan Rapat Kerja pada hari Minggu, 17 Maret 2024. Tujuan kegiatan ini diadakan untuk melantik pengurus BEM FKIP UAD Periode 2023/2024 dan menjelaskan program kerja yang akan dilakukan selama satu periode 2023/2024.

Rapat Kerja (RAKER) ialah bentuk kegiatan pengesahan program kerja dan Pelantikan Kepengurusan BEM FKIP UAD selama satu periode. Adapun tema dari kegiatan ini yaitu dengan  tema “Membangun Organisasi yang Kolaboratif Demi Generasi yang Progresif”.  Melalui Program Kerja BEM FKIP UAD  yang membangun suatu organisasi yang dapat berkolaborasi Untuk demi suatu generasi menjadi lebih progresif, tema ini diangkat atas dasar demi membangun organisasi yang lebih kolaboratif dan menjadikan generasi yang lebih progresif lagi. Rapat Kerja ini dilakukan secara luring, yang beralokasi di Ruang Laboratorium Conference PBI  kampus 4 UAD. Kegiatan ini dilakukan secara terbuka dengan dihadiri oleh Bapak Muhammad Sayuti, M.Pd., M.Ed., Ph.D. selaku Dekan FKIP UAD selama periode 2023/2024. Selain itu diikutsertakan oleh, delegasi BEM FKIP, DPM FKIP, HMPS se-FKIP, dan demisioner yang juga turut hadir dalam meramaikan serta menyukseskan dalam kegiatan pelantikan dan rapat kerja ini.

Adapun beberapa rangkaian kegiatan pada acara pelantikan yaitu registrasi peserta panitia, Kalam illahi, Menyanyikan lagu Indonesia Raya, Sang Surya, Mars UAD, Sambutan Ketua Panitia, Sambutan Gubernur BEM FKIP UAD Periode 2024/2025, Sambutan Gubernur BEM FKIP UAD Periode 2023/2024, Sambutan Ketua DPM FKIP UAD Periode 2024/2025, Sambutan Presiden Mahasiswa, Sambutan Dekan/Wakil Dekan FKIP UAD, Pelantikan Pengurus BEM FKIP Periode 2024/2025, Penyerahan simbolis dari Gubernur BEM FKIP UAD Periode 2024/2025 kepada Gubernur BEM FKIP UAD Periode 2023/2024,  Doa, dan Penutup. Sedangkan rangkaian kegiatan pada acara RAKER ini yaitu registrasi delegasi, pembukaan, kalam ilahi, menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Muhammadiyah & Mars UAD, sambutan-sambutan, sidang pleno I, sidang pleno II, sidang pleno III, sidang pleno IV, dan yang terakhir penutup.

 

PENGURUS HARIAN

_____________________________
Official BEM FKIP UAD 23/24

Instagram : bem_fkip_uad
Yt : bem fkip uad
Web : bem.fkip.uad.ac.id
Twitter: bem_fkip_uad
Tiktok : bemfkipuad

#BEMFKIPUAD
#FKIPJAYA
#FKIPBERCAHAYA
#INTEGRITAS_KOLABORATIF

KAJIAN KEISLAMAN KBM FKIP UAD (TRIWULAN)

 

Pada hari Ahad, tanggal 12 Mei 2024, bertempat di Masjid Darusy Syakirin, kampus 2 unit A Universitas Ahmad Dahlan telah diselenggarakan acara kajian keislaman dengan tema “Rapatkan barisan di Bulan Syawwal jadikan Umat Islam yang Ukhuwah”. Acara ini diadakan oleh Departemen Keagamaan BEM FKIP UAD mulai dari pukul 08.00-10.00 WIB.

Kajian keislaman ini akan diadakan rutin triwulan sekali. Pada kajian perdana kali ini dibuka langsung oleh ketua panitia, Fathurroby dan gubernur BEM FKIP UAD 23/24, Ali Johan. Acara ini bertujuan untuk menjadi wadah belajar bersama antara pengurus dan mahasiswa sehingga terjalin silaturahmi yang kuat dalam keluarga besar mahasiswa FKIP UAD.

Pada acara ini, Ustadz Muhammad Ghassan menguraikan dengan mendalam tentang pentingnya silaturahmi dalam Islam, yang tidak hanya menjadi ajaran, tetapi juga menjadi praktik yang harus dijalani oleh setiap umat Muslim. Beliau menyoroti bahwa silaturahmi bukan sekadar hubungan sosial biasa, tetapi merupakan kewajiban agama yang memiliki landasan yang kuat dalam Al-Quran dan Sunnah.

Ustadz Ghassan membahas Surat An-Nisa ayat 1, yang menekankan pentingnya menjaga silaturahmi dengan landasan keimanan. Dalam penyampaian beliau, silaturahmi merupakan ekspresi dari kasih sayang dan rasa persaudaraan antar sesama Muslim. Menjalin silaturahmi bukan hanya sebagai bentuk pertemanan, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat ikatan persaudaraan dalam satu komunitas atau kelompok, seperti keluarga besar mahasiswa FKIP UAD.

Beliau menekankan bahwa silaturahmi adalah lebih dari sekadar berkunjung atau bertegur sapa, tetapi juga melibatkan sikap hati yang ikhlas, tulus, dan penuh dengan kasih sayang. Dalam Islam, memaafkan dan tidak menyimpan dendam merupakan bagian yang penting dari silaturahmi. Hal ini sejalan dengan ajaran Islam yang menekankan pentingnya memaafkan dan memberi maaf kepada sesama.

Selain itu, Ustadz Ghassan juga membahas tentang pentingnya kerja kolektif dan kolegial dalam organisasi, dimana setiap anggota bergerak bersama dan saling membantu satu sama lain. Beliau menekankan bahwa dalam suatu organisasi, tidak boleh ada yang merasa lebih baik dari yang lain, tetapi harus memiliki sikap kesetaraan dan saling menghargai.

Dalam diskusi yang berlangsung, peserta kajian diajak untuk berpikir lebih dalam tentang konsep silaturahmi dalam Islam, bagaimana menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, dan bagaimana menjadikannya sebagai bagian yang integral dalam memperkuat ikatan persaudaraan dan hubungan antar sesama umat Muslim.

Pada sesi tanya jawab, ada pertanyaan tentang batasan hubungan dengan lawan jenis dalam konteks silaturahmi. Ustadz Ghassan menjawab dengan menegaskan perlunya menjaga syariat Islam, menyarankan agar tetap mematuhi batasan-batasan syariat seperti tidak bersentuhan, tidak berkhalwat, dan menjaga interaksi dalam batasan yang wajar dan sopan. Penting untuk menghindari godaan yang dapat membawa kepada pelanggaran syariat.

Ustadz Ghassan berharap agar setiap peserta kajian dapat memahami betapa pentingnya silaturahmi dalam Islam dan mampu menjalankannya dengan ikhlas dan tulus. Beliau juga berdoa agar setiap langkah yang diambil dalam menjalankan peran masing-masing di dalam keluarga besar FKIP UAD mendapatkan ridha dan pahala dari Allah SWT.

 

DEPARTEMEN KEAGAMAAN

_____________________________
Official BEM FKIP UAD 23/24

Instagram : bem_fkip_uad
Yt : bem fkip uad
Web : bem.fkip.uad.ac.id
Twitter: bem_fkip_uad
Tiktok : bemfkipuad

#BEMFKIPUAD
#FKIPJAYA
#FKIPBERCAHAYA
#INTEGRITAS_KOLABORATIF

STUDY BANDING BEM FKIP UAD x BEM FKIP UMP

Ahad, 10 Maret 2024 bertempat di Kampus II Unit B  101 (Meeting Room),  Universitas Ahmad Dahlan.

Dalam bangku perkuliahan tidak hanya persoalan akademi. Tapi setiap mahasiswa dapat mengembangkan minat dan bakatnya dalam wadah berupa organisasi. Berbagai macam tanggung jawab dan amanah disajikan melalui kegiatan. Dimana setiap individu di dalam nya diwajibkan untuk mengembangkan program kerja yang telah dibuat. Dengan berbekal komunikasi dan kerjasama tim yang kompak. Maka hal tersebut dapat diwujudkan dengan acara study banding

Telah diselenggarakan kegiatan study banding antara BEM FKIP Universitas Ahmad Dahlan dan BEM FKIP Universitas Purwokerto. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 s.d selesai.

Kegiatan ini diselenggarakan dengan tema “Membangun Relasi dan Solidaritas untuk Meningkatkan Organisasi yang Unggul dan Berkualitas”.
Kegiatan bertujuan untuk meningkatkan dan memperbaiki kualitas kinerja organisasi dengan menjalin relasi dan mempererat komunikasi serta mendapat wawasan dari organisasi mahasiswa lain.

Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan meriah berkat kerja sama yang baik antara kedua belah pihak.
Acara ini terbagi menjadi sesi kegiatan yaitu sesi pemaparan masing masing proker, antara proker BEM FKIP UAD dengan BEM FKIP UMP. Pemaparan ini dimulai dengan Gubernur BEM FKIP UAD melakukan pemaparan visi misi dan arah gerak dari BEM, dan dilanjut dengan ketua Dapertemen memaparkan apa saja program kerja yang akan dilaksanakan, beserta deskripsi dari program kerja itu.
Setelah itu, setiap dapertemen BEM FKIP UAD dan BEM FKIP UMP melakukan diskusi bersama. Untuk saling bertukar informasi terkait program kerja dan melakukan kerjasama.

Acara ditutup dengan makan siang bersama dan penyerahan cenderamata antara kedua organisasi mahasiswa dan pembina.

Tak sampai di situ kita melakukan tour kampus IV UAD dengan menyajikan berbagai sarana dan prasarana kampus untuk dinikmati seperti masjid IC, museum Muhammadiyah dan memperkenalkan beberapa LAB untuk dikunjungi seperti LAB PBIO, BK, PMAT, dan setelah itu menunju perpustakaan UAD.

Setelah dari acara ini diharapkan mampu tejalinnya silaturahmi antara BEM FKIP UAD dan UMP serta agar terciptanya kolaborasi yang membangun kualitas sumberdaya dari masing masing organisasi.

DEPARTEMEN LUAR NEGRI

_____________________________
Official BEM FKIP UAD 23/24

Instagram : bem_fkip_uad
Yt : bem fkip uad
Web : bem.fkip.uad.ac.id
Twitter: bem_fkip_uad
Tiktok : bemfkipuad

#BEMFKIPUAD
#FKIPJAYA
#FKIPBERCAHAYA
#INTEGRITAS_KOLABORATIF